Cari Blog Ini

Rabu, 29 Januari 2014

Cara membuat ChumPone

http://mgynextha.blogspot.com


ChumPone adalah Alat yang digunakan sebagai dudukan hp ketika memotret melalui teleskop agar posisi dan fokus HP terhadap teleskop tetap stabil. Oleh karena harga kamera DSLR masih cukup mahal maka saya mengakali kamera untuk potret -potret hasil teleskop saya dengan Smartphone yang sudah menyebar luas di kalangan masyarakat umum.

Kenapa menggunakan Smartphone?
Di samping harganya yang masih terjangkau, Smartphone juga cukup ringan jika ditumpukan pada Eyepiece salah satu bagian Teleskop. Selain itu Smartphone juga memiliki kualitas kamera yang cukup bagus untuk Astrofotografi. Smartphone biasanya mendukung  layar sentuh, sehingga tidak banyak getaran saat memotret hasil pada teleskop dibanding menggunakan HP yang bukan layar sentuh.

Bahan yang diperlukan:
1.      Smartphone (Bisa diganti menggunkan HP jenis lain).
2.    Tempat Smartphone. (Biasanya saat beli Smartphone baru di dalam dus ada tempat Smartphone yang lekuk betuknya sama dengan betuk Smartphone).
3.    Pipa Paralon diameter ½ (Setengah) Inch, sesuaikan dengan diameter eyepiece, panjang cukup 5 cm saja.
4.       Lem plastik, bisa juga menggunakan lem pipa paralon.
5.  Papan tipis (Bisa dari Triplex, atau plastik pipih yang lain, yang penting tidak bengkok saat menahan beban Smartphone).
6.      Baut ukuran kecil saja, beserta murnya.
7.      Kertas tipis yang cukup keras (Bisa dari cover buku atau sejenisnya).






Alat yang diperlukan:
1.       Pisau
2.       Gunting
3.       Gergaji besi

Cara membuat:
1.       Potong Pipa Paralon sesuai ukuran Eyepiece, kurang lebih 5 cm.
2.       Potong Papan tipis sesuai ukuran Smartphone.
3.       Beri lubang pada Papan sesuai letak kamera Smartphone.
4.    Beri lubang untuk tempat Baut di bagian tengah Papan tipis, dan pasang bautnya. Berguna sebagai fokus set Smartphone terhadap Eyepiece.
5.   Tempelkan Pipa Paralon pada Papan sehingga lubang kamera berada pas di tengah – tengah Pipa Paralon, tunggu hingga kering.
6.     Lubangi tempat Smartphone dengan pisau tepat di bagian kamera berada.
7.  Potong lurus (Sayat) bagian tengah Tempat Smartphone menggunakan pisau, (Yang bergaris hitam). Sebagai pengatur posisi kamera agar pas dengan Eyepiece.


8.   Potong Kertas Cover sesuai panjang potongan Tempat Smartphone. Lipat dengan salah satu bagian lebih panjang. Berguna sebagai engsel agar Tempat Smartphone bisa bergerak naik turun menyesuaikan fokus terhadap Eyepiece.
9.    Tempelkan bagian pendek Kertas Cover pada Papan Tipis.
10. Pasang bagian panjang kertas cover pada sayatan Tempat Smartphone. Pastikan Smartphone bisa digerakan maju mundur.

11.   Pasang Eyepiece pada Pipa Paralon, dan pasang pada Teleskop.
12. Arahkan Teleskop pada objek dan letakan Smartphone pada Tempat Smartphone setelah mode kamera diakifkan. Bidik dan dapaaaaaat.
      Berikut hasilnya.



Selamat Mencoba

# Hasil bergantung juga pada jenis teleskop yang digunakan, smartphone dan teknik seting fokus yang tepat.


1 komentar:

Unknown mengatakan...

Thanks, mau coba :-D